Nunukan, SIMP4TIK - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) melakukan kegiatan survei dan pengisian data sebagai bagian dari upaya evaluasi serta peningkatan pelayanan kepada masyarakat, Kamis (12/6/2025).

Tim Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) dari BPBD Provinsi Kaltara turun langsung ke lapangan untuk melakukan wawancara dan pengumpulan data terkait upaya penanggulangan bencana alam, khususnya banjir, yang terjadi di wilayah Kaltara selama periode 2024-2025.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjaring aspirasi serta menilai tingkat kepuasan masyarakat terhadap langkah-langkah yang telah dilakukan BPBD dalam penanganan dan mitigasi bencana banjir. Melalui data yang dihimpun, BPBD berharap dapat meningkatkan efektivitas program serta memperbaiki aspek-aspek yang masih perlu ditingkatkan.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap langkah yang kami ambil benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Survei ini adalah bagian dari komitmen kami untuk terus melakukan perbaikan dan pelayanan yang lebih baik,” ujar salah satu perwakilan tim survei BPBD Provinsi Kaltara.

Hasil survei ini nantinya akan menjadi bahan evaluasi internal serta dasar perencanaan strategi penanggulangan bencana ke depan, guna meminimalkan dampak bencana serta meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat di seluruh wilayah Kalimantan Utara.(*)

Teks/Foto : RAIS (Tim Publikasi BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom