Nunukan, SIMP4TIK – Pengurus Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Kabupaten Nunukan menggelar peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1447 H di Masjid Al Mujahidin Nunukan, Rabu (24/9/2025). Kegiatan ini digelar untuk meneladani akhlak Rasulullah SAW, memperkuat pendidikan karakter anak, sekaligus mempererat silaturahmi antaranggota dan pengurus HIMPAUDI.

Acara tersebut turut dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Nunukan, Penasehat Bunda PAUD, Kepala RRI Nunukan, serta para pengelola PAUD yang ada di Kecamatan Nunukan. Kehadiran para undangan dan orang tua murid menambah semarak kegiatan yang dipenuhi suasana religius.

Wakil Ketua HIMPAUDI Kabupaten Nunukan, Darwis Basri, S.Pd, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan menghadiri peringatan Maulid Nabi ini. Ia menegaskan bahwa kegiatan tersebut menjadi momentum penting untuk menanamkan nilai-nilai spiritual dan moral sejak dini.

“Dengan meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW, anak-anak dapat dibimbing memiliki budi pekerti yang baik. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat hubungan dan keakraban antara guru, pengurus, serta orang tua murid,” ungkap Darwis.

Melalui rangkaian acara yang diisi dengan tausiah dan lantunan sholawat bersama, HIMPAUDI berharap anak-anak semakin mencintai dan menghormati Rasulullah SAW. Nilai-nilai tersebut diharapkan mampu menjadi fondasi karakter mulia bagi generasi penerus bangsa. (*) 

Teks/Foto : Masdiana (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom