SIMP4TIK News - Dalam rangka mendiseminasikan Benih Padi Unggul dan mendukung ketersediaan benih padi di daerah perbatasan Pulau Sebatik, terutama di lahan Tadah Hujan, Kepala BPTP Balitbangtan Kaltim Zainal Abidin, S.P., M.P. menyerahkan benih padi Biosalin 1 Agritan dan Inpari 35 Salin Agritan di BPP Sebatik.

Kedua jenis padi ini  diketahui memiliki kelebihan toleran terhadap lahan salin. Dari segi hasil, padi Biosalin 1 Agritan mampu menghasilkan rata-rata 7,16 ton/hektar dengan potensi hasil 8,75 ton/hektar dengan rasa nasi yang pulen. Sedangkan Inpari 35 Salin Agritan memiliki rata-rata hasil 5,3 ton/hektar dengan potensi hasil 8,3 ton/hektar. Selain itu, Inpari 35 Salin termasuk padi dengan umur panen yang sangat genjah yaitu 106 HSS.

Penyerahan benih dihadiri Kepala BPP Sebatik dan PPL BPP Sebatik Barat mewakili Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Nunukan, beserta para Penyuluh Pertanian Lapang (PPL) di wilayah Sebatik. Dengan potensi sawah yang cukup luas di Sebatik yaitu 629  hektar.  Diharapkan benih yang diberikan bisa di kembangkan di wilayah Sebatik (*) 

 

Teks/Foto : Hadi (Tim Publikasi DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom