SIMP4TIK News - Bertempat di Gedung Kantor Kecamatan Nunukan Selatan, Kabupaten Nunukan, telah berlangsung acara pembinaan 10 Program Pokok PKK Tingkat Kecamatan Tahun 2022 Selasa belum lama ini.

Hadir Wakil Ketua TP KK Kabupaten Ibu Katriana Sophia, Sekretaris TP PKK Kabupaten Hasda, Ketua TP KK Kecamatan Nunukan Selatan Juniati dan Camat Nunukan Selatan Bau Syahril, S.IP,M.AP serta Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Nunukan Jumain, SE, Pengurus TPP PKK Kecamatan Nunukan Selatan, Kader PKK Kelurahan se Kecamatan Nunukan Selatan.

Dalam sambutannya Ibu Katriana Sophia mengatakan, kegiatan pembinaan 10 program Pokok PKK di Kecamatan Nunukan Selatan sebagai bagian dari upaya penurunan angka stunting di Kabupaten Nunukan sekaligus sosialisasi pembentukan Dasa Wisma. Peran Dasa Wisma dalam membantu menurunkan Angka kematian Ibu (AKI), Angka Kematian Balita (AKB) dan Gizi buruk, sehingga diperoleh data yang akurat tentang titik rawan angka stuting.

Harapan beliau bahwa dengan adanya data yang akurat terkait stunting akan memudahkan Pemerintah dalam mengambil keputusan

“Saya berharap melalui Pembinaan ini dapat memberikan semangat pada kader dalam membantu percepatan penurunan stunting khususnya terkait data yang akurat tentang titik rawan Angka Stunting karena kader merupakan ujung tombak yang langsung terjun ke masyarakat” katanya.

Ibu Hasda sebagai narasumber kegiatan juga menyampaikan bahwa program pembinaan ini akan rutin dilakukan khususnya di Kecamatan dan kelurahan serta desa sehingga mereka  lebihmemahami cara kerja dari 10 program PKK.

Harapan kedepan setalah adanya pembinaan ini kader PKK di Kecamatan Nunukan Selatan dari masing-masing jenjang agar bisa lebih aktif dan kreatif untuk memajukan daerahnya.

“Di dalam PKK ada 10 program pokok yang telah dibagi menjadi 5 kelompok kerja atau pokja. Saya berharap dari masing-masing Kader di setiap Kecamatan ini punya program unggulan lain diluar percepatan penurunan stunting tapi harus disesuaikan dengan kemampuan masing-masing kecamatan dan kelurahan,” katanya. (*)

Teks/Foto :  Arnis (Tim Publikasi DPMD)

Teks/Foto : Arnis, SH (Tim Publikasi DINAS PEMBEDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA )

Editor : fahmiimaniar