SIMPATIK News – Wakil Bupati Nunukan H. Hanafiah, SE MSi bertindak sebagai Inspektur, Komandan Upacara Inspektur Polisi Satu Ridho Aldwiko, S.Tr.K dan pasukan pengibar bendera  (Paskibra) merupakan siswa dan siswi sekolah tingkat atas Se - Kabupaten Nunukan yang dikukuhkan oleh Bupati Nunukan pada Senin lalu. Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77   berlangsung  hikmat di Halaman Kantor Bupati Nunukan, Rabu (17/8).

Ketua DPRD Kabupaten Nunukan Hj. Rahma Leppa membacakan Teks Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dan pada tahun ini untuk pengibaran sang Merah Putih yang bertugas membawa baki bendera merah  putih, siswi dari  SMK Negeri 1 Krayan Laura Agnesia, sebagai pengibar bendera Bumi Athar Anwar dari SMA Negeri 1 Nunukan Selatan, Fendi dari MA Al Ikhlas Nunukan dan Muh. Sabri Suparno dari SMA Negeri 1 Sebatik Tengah.

Sementara itu untuk Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih (Aubade) dalam rangkaian perayaan HUT RI ke - 77 di Halaman Kantor Bupati Nunukan berjalan lancar pada Rabu Sore. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kapolres Nunukan Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Ricky Hadiyanto, SH.,SIK.,MH, bertindak selaku Komandan upacara Kapten Infanteri Yunior. Noldy Metahang dan sebagai Komandan Pasukan pengibar bendera, Letnan satu Armed, Moh. Hafiz Al Maliki.

Sedangkan yang bertugas sebagai pembawa baki bendera merah putih, Zahrani Atalia Maghfira siswi dari MA Al Ikhlas Nunukan dan bertugas menurunkan bendera,  Bumi Athar Anwar dari SMA Negeri 1 Nunukan Selatan, Fendi dari MA Al Ikhlas Nunukan dan Muh. Sabri Suparno dari SMA Negeri 1 Sebatik Tengah.

Upacara berjalan lancar sampai akhir dengan penuh semangat menutup tugas pasukan pengibar bendera  (Paskibraka) menampilkan yel - yel dihadapan semua tamu undangan sebagai luapan rasa syukur mereka telah menjalankan tugas dengan baik dan lancar.(*)

Teks / Foto : Diana / A. Tirta Yudhistira & Asrul (Tim Liputan Diskominfo)
Editor          : Hermi Mastura

Teks/Foto : Masdiana (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom