SIMP4TIK News - Sejak pagi hingga sore hari, antusias pencari kerja yang ingin mengikuti Job Fair terlihat dari antrean pencari kerja yang masih banyak membuat kartu pencari kerja/ AK1 (kartu kuning) di Dinas Transmigrasi dan Tenagakerja Kabupaten Nunukan dan juga yang telah mendatangi lokasi Job Fair dari pagi hari, Rabu (22/11).

Hingga sore saat acara Job Fair sudah akan di tutup tercatat kurang lebih 160 pencari kerja telah memasukkan lamaran kerjanya ke masing-masing perusahaan /badan usaha yang mereka minati.

“Selain dari jumlah tersebut masih terdapat pelamar kerja yang belum selesai atau terlambat memasukkan lamaran kerjanya” ungkap Danie Seru, SE Ketua Panitia Job Fair.

Hal tersebut membuat beberapa perusahaan / badan usaha akan tetap membuka lowongan kerja yang tersedia hingga beberapa waktu ke depan untuk dapat menerima berkas pelamar kerja yang belum selesai atau terlambat dikumpulkan saat pelaksanaan Job Fair berlangsung hari ini.

Daniel Seru juga menerangkan akan tetap membantu pelamar kerja yang belum sempat menyampaikan lamaran kerjanya ke masing-masing perusahaan / badan usaha.

Dengan adanya posisi lowongan kerja yang masih kurang pelamar atau belum memenuhi secara keseluruhan jumlah pelamar kerja yang dibutuhkan maka pihak perusahaan / badan usaha juga telah menyampaikan kepada panitia Job Fair untuk dapat membantu memfasilitasi pelamar kerja yang masih ingin memasukkan lamaran kerjanya di perusahaan/ badan usaha tersebut.

Salah satu perusahaan yang mengkonfirmasi terkait perpanjangan masa lowongan kerja nya yaitu PT. Sebakis Inti Lestari, dimana pihaknya akan tetap menerima lowongan kerja yang masuk terutama untuk memenuhi posisi lowongan kerja yang belum terisi.

Pelaksanaan Job Fair ini juga disambut baik oleh Perusahaan/ Badan Usaha serta pencari kerja yang terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan ini karena dianggap mampu memfasilitasi mereka untuk bertemu langsung antara pencari kerja denga penerima kerja dalam satu wadah kegiatan.

Teks/Foto : Dewi Asrieyani, S.IP (Tim Publikasi DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom