Nunukan, SIMP4TIK - Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (DKUKMPP) Kabupaten Nunukan kembali melaksanakan pasar murah, pada minggu akhir bulan Februari 2024 ini.

Kepastian tersebut disampaikan oleh Kepala Bidang Perdagangan R. Dior Frames melalui  Fungsional pengawasan barang dalam Negeri Abdul Rahman saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (20/2/2024).

Abdul Rahman, mengatakan sebelumnya program pasar murah ini rencananya akan dilaksanakan pada awal bulan Februari.

"Kita memang menjadwalkan pasar murah akan dilaksankan awal Februari, namun karena juga bertepatan dengan tahapan pemilu, antisipasi kegiatan tersebut disipi oleh oknum dari partai tertentu, sehingga kita menunda hingga tahapan pemilu selesai," terangnya.

Menurut, Abdul Rahman, pada pasar murah nanti beberapa komoditi khususnya sembako seperti telur, Berasa, minyak goreng, tepung, gula, susu dan barang pokok penting (bapokting) lainnya.

"Kita menyiapkan bapokting melalui distributor yang ada di nunukan, harganya lebih murah dibanding harga pasaran, karena kita menjualnya sesuai harga dari distributor langsung," ujar Rahman.

Lanjut Rahman, untuk titik pasar murah tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya, targetnya adalah masyarakat yang jauh dari perkotaan, seperti di Mamolo, Lancang, dan Binusan Dalam. 

"Untuk awal kita di nunukan dulu, nanti kita akan bergeser ke kecamatan Sebatik, Sebuku, dan sekitarnya, ini juga sekalian momen bulan puasa, sebelum lebaran, pertengahan hingga jelang lebaran,kita akan berkegiatan seputar itu, untuk barang ke wilayah sebayik dan Sebuku bisa sampai sembilan ton barang sembako campuran," imbuhnya.

 

Teks/Foto : BD Novelinna (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom