Nunukan, SIMP4TIK - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Nunukan menerima kunjungan dari peserta PIM IV bagian keuangan di lantai 3 Kantor DPK, Senin (19/8/2024).

DPK Nunukan menyambut dan mendukung adanya proyek perubahan yang disusun oleh peserta PIM IV yang mengangkat judul Digitalisasi Pengelolaan Arsip. Kunjungan tersebut diterima oleh Kepala Bidang beserta staf Bidang Pengelolaan Arsip DPK Nunukan.

Maksud dan tujuan kedatangan peserta PIM IV tersebut adalah terkait pengelolaan arsip aktif dan arsip inaktif hingga pemusnahan arsip. Dalam kegiatan tersebut peserta berkesempatan melihat secara langsung pengelolaan arsip sekaligus melihat ruang-ruang penyimpanan arsip di lingkungan DPK Nunukan.

Teks/Foto : Dea Sunia Monica Regiola (Tim Publikasi DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom