Nunukan, SIMP4TIK - Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid yang diwakili oleh Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata Kabupaten Nunukan, Abdul Halid membuka Turnament Futsal Alumni Smansa 24 yang bertempat di GOR Dwikora Nunukan, Selasa malam (30/04/2024).

Pada kesempatan itu, Bupati Nunukan pada sambutannya yang disampaikan oleh Kadisporapar Abdul Halid mengatakan open Turnament futsal Smansa 24 cup lll tahun 2024 yang di selenggarakan oleh alumni dan siswa SMA Negeri 1 Nunukan.

"Atas nama pemerintah daerah Kabupaten Nunukan, saya mendukung penuh kejuaraan ini sebagai ajang untuk meraih prestasi bagi atlet - atlet futsal di Kabupaten Nunukan," ucapnya.

Selain untuk menyalurkan hobi, turnament ini bisa dimanfaatkan untuk menjaring bibit - bibit unggul, talenta - talenta futsal terbaik di Kabupaten Nunukan untuk selanjutnya dibina dan di gembleng agar menjadi atlet yang profesional.

"Kita semua tentu berharap, suatu saat nanti akan ada atlet futsal dari Kabupaten Nunukan yang bisa berkiprah di lanca yang lebih tinggi, baik regional, nasional, dan internasional dan mengharumkan nama Kabupaten Nunukan," tutur Abdul halid. 

Kadisporapar ini juga berpesan, kepada seluruh tim yang akan bertanding dalam turnament ini supaya menunjukkan skill dan kemampuan terbaiknya, buktikan bahwa kita tidak kalah dengan atlet - atlet lain yang ada di luar.

"Saya berpesan kepada seluruh pemain, official dan suporter agar tetap menjaga semangat dan sportifitas selama berlangsungnya turnament, mari kita jadikan olahraga sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi dan meraih prestasi yang setinggi - tingginya," tutup kadisporapar Abdul halid.

Menurut ketua panitia Aswar, kegiatan open turnament futsal ini diinisiasi oleh teman - teman alumni Smansa angkatan 24 Nunukan dalam rangka melakukan kegiatan positif bagi masyarakat Kabupaten Nunukan, banyak drama yang telah kami lewati demi terselenggaranya acara ini.

"Terdapat 15 tim dari total kuota 32 tim yang di tergetkan, dan Alhamdulillah akan bertanding mulai tanggal 30 April - 05 mei 2024 yang bertempat di gedung olahraga dwikora nunukan,"   ucap ketua panitia Aswar.

Teks/Foto : Soni Irnada (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom