NUNUKAN, SIMP4TIK – Memperingati Milad Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Ke 51 dengan tema “ Perawat Kuat, Bersinergi Membangun Bangsa, Anggota DPRD Kabupaten Nunukan, Andi Yakub, S.Kep, Ns., menyampaikan kebangggaan atas atas penghargaan pencapaian PPNI selama ini.

Menurutnya PPNI terus berkembang dan memperkuat peran serta kontribusinya dalam membangun bangsa, khususnya di bidang pelayanan kesehatan.

"Di usia yang semakin matang ini, semoga PPNI terus kuat, bersinergi, dan berkontribusi dalam membangun bangsa, terutama dalam pelayanan kesehatan yang profesional dan humanis," kata Andi Yakub. Minggu (23/3/25).

Politisi Partai PKS ini menjelaskan peran perawat begitu penting sebagai garda terdepan dalam dunia kesehatan.

Ia mengungkapkan bahwa dedikasi dan pengorbanan perawat selama ini telah menjadi bukti nyata dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Indonesia.

"Perawat adalah pelita harapan bagi negeri ini. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kekuatan, kesehatan, serta keberkahan bagi seluruh perawat di Indonesia," tambahnya.

Hadirnya anggota DPRD Nunukan dalam peringatan HUT PPNI selain Andi Yakub berlatarbelakang Perawat juga merupakan bentuk kepedulian DPRD Nunukan terhadap dedikasi Perawat Indonesia khsusunya di Kabupaten Nunukan.

Kegiatan ini juga dirangkai dengan buka puasa bersama perawat yang bertugas di Kabupaten Nunukan, momentum ini sekadar silaturahmi, namun juga sebagai kesempatan untuk memperkuat komitmen dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di Indonesia.

Angggota Komisi II DPRD Nunukan ini mengajak semua pihak untuk terus bersinergi dalam menciptakan sistem kesehatan yang lebih baik, yang dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat dan tentunya PPNI terus menjadi wadah perjuangan yang bermartabat bagi profesi perawat di tanah air.

Suasana kegiatan penuh kebersamaan dan semangat solidaritas, menandakat ikatan persaudaraan dan komitmen bersama dalam membangun bangsa melalui pelayanan kesehatan yang lebih baik dan profesional.***

Teks/Foto : Taufik, S.KSi, M.IKom (Tim Publikasi SEKRETARIAT DPRD )

Editor : Taufik, S.KSi, M.IKom