Sebatik Barat, SIMP4TIK - Kunjungan kerja Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) dalam rangka monitoring dan evaluasi (monev) di Pulau Sebatik, Kamis (03/10/2024) berfokus di Desa Bambangan . 

Monev terhadap penggalian data dan informasi pelaksanaan program desa inklusi dan akuntabilitas sosial di beberapa desa di Pulau Sebatik menyoroti pentingnya keberlanjutan program-program desa. Desa Bambangan didampingi oleh Tim Lokal Laskesdam PCNU Kabupaten Nunukan dalam monev hari ini.

Kepala Desa Bambangan menjelaskan bahwa dana desa digunakan untuk berbagai program yang mendukung pembangunan desa, seperti Program Desa P3PD dan musyawarah pemuda.

"Program-program ini sangat penting dalam memajukan desa. Salah satu program unggulan adalah sekolah lapang yang dikelola oleh Lakesdam di Lokus Baru, dengan keterlibatan 20 peserta yang memberikan gagasan penting untuk pembangunan desa," ucap Sulaiman.

Suriadi, Tim Lokal P3PD Lakpesdam PCNU Nunukan menambahkan keterlibatan masyarakat melalui sekolah lapang menjadi landasan penting bagi pengembangan Desa Bambangan. 

"Kegiatan-kegiatan desa ini diharapkan mampu mendorong desa menjadi lebih maju dan mandiri," ujarnya.

Pelaksanaan monev ini dihadiri oleh Kepala Desa Bambangan, Sekretaris Desa Bambangan, Kementerian Desa, Ketua BPD, Ketua Karang Taruna dan Tim Pusat Lakpesdam PCNU Nunukan.

 

Sumber: Hardi, Jurnalis Desa Bambangan 

 

Teks/Foto : Asa Zumara, SS (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Asa Zumara, SS