Nunukan, SIMP4TIK - Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappeda Litbang) Kabupaten Nunukan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Nunukan tahun 2025 bertempat di ruang VIP Lantai 4 Kantor Bupati Nunukan, Senin (25/3/2024).

Pada kegiatan Musrenbang RKPD tahun 2025 ini mengusung tema “Peningkatan Produktivitas Unggulan Daerah dan Peningkatan Daya Saing Sumber Daya Manusia Kabupaten Nunukan”. 

Dalam sambutannya, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Nunukan Hj. Rahma Leppa memberikan masukan bahwa ada hal penting yang perlu di perhatikan sebelum melakukan pembangunan. 

“Pembangunan di Kabupaten Nunukan masih banyak kekeliruan. Jadi, saya mengharap kepada pemerintah Kabupaten Nunukan khususnya tempat pendidikan seperti sekolah,” ujar Hj. Leppa.

Ketua DPRD Kabupaten Nunukan ini meminta kedepannya agar jangan terlalu menggebu-gebu mengusulkan pembangunan jika tidak dilengkapi dengan peralatan lainnya. 

“Selain sekolah, pihak rumah sakit juga perlu memperhatikan seperti DBD di musim kemarau ini,” terangnya. 

Sementara itu, Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid menyampaikan capaian makro pembangunan yakni Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari tahun 2022 dengan nilai 67,88 persen dan tahun 2023 68,43 persen.

Angka kemiskinan tahun 2022 sebesar 6,13 persen dan tahun 2023 sebesar 5,53 persen, angka kemiskinan juga berhasil turun 0,60 persen. 

Dalam hal ini capaian makro pembangunan tahun sebelumnya menjadi tolak ukur untuk seluruh OPD terkait agar tidak terjadi penurunan di tahun selanjutnya.

Dari 232 Desa, 8 Kelurahan dan 31 Kecamatan yang melaksanakan Musrenbang telah terinput dalam Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) mencapai 3690 usulan dan 334 usulan pokir DPRD, sementara itu bahwa tidak semua usulan dapat diakomodir dalam pembiayaan APBD tahun 2025.

Teks/Foto : Hermi Mastura, S,I.Kom (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom