SIMP4TIK News - Asisten Pemerintahan dan Kesra Abdul Munir, ST MSi mewakili Bupati Nunukan membuka secara resmi acara panggung ekspresi dan refleksi hari pahlawan yang berlangsung di Tugu Dwikora Alun - alun Nunukan, Kamis malam (9/11/).

Dalam sambutannya, Bupati Nunukan dalam hal ini dibacakan Asisten Pemerintahan dan Kesra bahwa dalam rangka memperingati hari Pahlawan, malam ini di Tugu Dwikora tempat yang menjadi simbol keberanian dan semangat pantang menyerah dari putra putri terbaik dalam menjaga kedaulatan bangsa dan negara. Mereka yang gugur di Medan laga adalah pahlawan, yang rela mengorbankan jiwa dan raganya demi tegaknya negara kesatuan Republik indonesi.

"Saya mengajak kepada kita semua yang hadir pada malam hari ini untuk sejenak mengheningkan cipta dan mempersembahkan doa - doa terbaik agar pahlawan yang telah gugur di berikan tempat terbaik di sisi Allah SWT," ujar Abdul Munir.

Lebih lanjut, Abdul Munir katakan bahwa bangsa Indonesia di bangun dari cucuran darah dan air mata ribuan atau bahkan jutaan dari para patriot dan Kusuma Bangsa. Mereka dengan gagah berani dan tanpa pamrih berani melawan para penjajah  hingga tetes darah penghabisan. Keberanian.

"Semangat pantang menyerah dan tanpa pamrih inilah yang harus selalu kita teladani dalam kehidupan sehari hari," katanya.

Hari pahlawan yang di peringati setiap tahun, termasuk kegiatan malam hari ini harus dijadikan sebagai momentum untuk terus memelihara dan memupuk jiwa dan semangat para pahlawan di hati dan sanubari sebagai generasi penerus bangsa.

"Kita juga harus berjuang untuk menempatkan bangsa dan negara ini berada sejajar dengan bangsa - bangsa maju, kita harus berani berdiri sama tinggi duduk sama rendah, tanpa ada perasaan kecil atau minder di hadapan bangsa - bangsa lain," tambahnya lagi.

"Jika semua potensi itu bisa di kelola dan di manfaatkan dengan baik, maka sebetulnya tidak perlu lagi ada saudara kita yang harus jauh - jauh bekerja ke luar negeri, tidak perlu lagi ada saudara kita yang tidak bisa berobat ke rumah sakit, dan tidak ada lagi anak - anak yang tidak sekolah dan sebagainya," ucapnya.

Maka yang di butuhkan saat ini adalah kemauan, keinginan dan kesadaran yang sungguh - sungguh dari anak bangsa. 

"Oleh karena itu saya berharap pada acara malam ini bisa menjadi pengingat untuk kita semua bahwa tugas kita belum selesai, perjuangan para pahlawan harus di lanjutkan dengan kesungguhan dari kita semua." tutup Asisten Pemerintahan dan Kesra.

Teks/Foto : Soni Irnada (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom