Nunukan, SIMP4TIK - Pelantikan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Nunukan untuk Periode 2023 - 2026 dengan tema “Membangun Soliditas dan Profesionalisme Wartawan di Perbatasan” baru saja dilaksanakan bertempat ruang rapat lantai 5 Kantor Bupati Nunukan, Senin (15/1/2024).

Pelantikan PWI ini diawali dengan pembacaan sumpah jabatan yang dipimpin oleh Ketua PWI Kabupaten Nunukan Taslee, kemudian dilanjutkan dengan pemberian bendera pataka dan secara resmi dilantik oleh ketua PWI Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) Nicky Saputra Novianto.

Ketua PWI Kabupaten Nunukan mengatakan, PWI Nunukan telah direncanakan sejak 2018 dan pada saat  itu bupati juga mendukung. Namun, karena kendala administrasi sehingga pembentukan saat itu tidak dapat dilaksanakan.

“Akhirnya, cita-cita bersama rekan jurnalis di Kabupaten Nunukan dapat terwujud melalui konferensi kabupaten yang digelar 4 November 2023 lalu,” kata Taslee.

Taslee juga menyampaikan harapannya kepada rekan - rekan jurnalis agar dapat mengaktualisasi diri, mengembangkan kemampuan skill jurnalisme serta menghadirkan manfaat dan ikut membangun Kabupaten Nunukan.

Dalam kegiatan ini, Nicky Saputra Novianto turut hadir dan memberikan sambutan. Nicky menyampaikan harapannya kepada seluruh pengurus PWI yang baru saja dilantik agar dapat berkontribusi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan. 

“Saya yakin PWI Nunukan adalah jurnalis yang profesional yang mengerti kode etik pemberitaan, bisa berkontribusi dibidang jurnalistik dan kehumasan, serta dapat meningkatkan soliditas dan edukasi kepada masyarakat dalam pembangunan di Kabupaten Nunukan,” imbuhnya.

Acara ini dihadiri Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid, SE MM PhD, Wakil Bupati Nunukan Hanafiah, SE MSi, Sekretaris Daerah, Serfianus S IP MSi, anggota DPRD Provinsi Kaltara, Kepala OPD, unsur Forkopimda dan Vertikal. 

 

Teks/Foto : Hermi Mastura, S,I.Kom (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom