Sembakung, SIMP4TIK – Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW 1446 H/2025 berlangsung khidmat di Desa Tepian, Kecamatan Sembakung, pada Rabu (29/01/2025). Acara ini dirangkaikan dengan pengukuhan Pengurus Ranting Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) se-Kecamatan Sembakung.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh agama, di antaranya Camat Sembakung, Agus Arif Darmawan, S.IP; Sekretaris Camat Sembakung, Fajar Budayanto, SE; Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sembakung, Salahuddin, S.HI; Ketua Tanfidziyah Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Sembakung, Ustaz Samsun S. Abajia, S.Pd.I; Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Sembakung, Tohar Mustofa, S.Pd; serta Kasi PMD Kecamatan Sembakung, Hasyim, S.Sos. Selain itu, acara juga dihadiri oleh para tamu dan undangan dari berbagai elemen masyarakat.

Pengukuhan pengurus ranting Muslimat NU Kecamatan Sembakung dilakukan oleh Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Muslimat NU Kecamatan Sembakung, Ny. Winariani, S.Pd. Dalam kesempatan tersebut, Ustaz Samsun S. Abajia, S.Pd.I, yang juga Ketua Tanfidziyah MWC NU Kecamatan Sembakung, menyampaikan hikmah Isra' Mi'raj, menekankan pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyah serta meneladani perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW sebagai inspirasi dalam kehidupan sehari-hari.

Pembentukan Muslimat Ranting NU Kecamatan Sembakung bertujuan untuk mengokohkan ukhuwah Islamiyah, khususnya di kalangan muslimah, serta meningkatkan harkat dan martabat kaum perempuan di Kecamatan Sembakung. Hal ini selaras dengan cita-cita Izzul Islam, dengan tetap berpegang teguh pada Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) serta kebijakan yang digariskan oleh Nahdlatul Ulama (NU).

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan peran Muslimat NU semakin kuat dalam membangun solidaritas dan kontribusi bagi masyarakat, khususnya dalam bidang keagamaan dan sosial di Kecamatan Sembakung.

Teks/Foto : Fajar Budhayanto (Tim Publikasi KECAMATAN SEMBAKUNG )

Editor : Asa Zumara, SS, M.IKom