Sebatik Tengah, SIMP4TIK - Sebanyak 2.760 kilogram bantuan beras, penerima bantuan pangan alokasi periode 2024 tahap III telah didistribusikan untuk warga Desa Bukit Harapan Kecamatan Sebatik Tengah.

Bantuan beras ini akan diberikan kepada 138 keluarga penerima manfaat yang diserahkan langsung oleh PT. Pos Indonesia sebagai mitra kerjasama. Beras bantuan Bulog ini akan disalurkan selama 6 bulan yakni (Januari-Juni 2024) dimana tiap keluarga penerima manfaat akan menerima beras sejumlah 10 kilogram.

Kepala Desa Bukit Harapan Cecep Supriadi, bersyukur dengan adanya bantuan beras yang tersalurkan untuk warga Desa Bukit Harapan. 

“Dengan adanya Bansos ini, selaku Kepala Desa sangat bersyukur karena Desa Bukit Harapan Tahun ini mendapatkan bantuan berupa beras 10 kilogram,” ujar Cecep, Kamis (7/3/2024).

Cecep juga berharap agar distribusi bantuan beras ini terus berlanjut untuk penanggulangan kekurangan pangan dalam mencegah terjadinya krisis pangan dan gizi buruk.

Teks/Foto : Hermi Mastura, S,I.Kom (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom