Nunukan, SIMP4TIK - Dalam rangkaian kunjungan tim penilai Adipura ke Kabupaten Nunukan selama tiga hari, 24-26 Januari 2024, Pelabuhan Lintas Batas Laut (PLBL) Liem Hie Djung menjadi salah satu titik pantau penilaian.

Tampak sejumlah staf Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Nunukan membersihkan area luar PLBL. 

Menurut salah satu staf, kegiatan bersih-bersih ini telah dilaksanakan sejak Jumat (19/1/2024). Namun hari ini dimaksimalkan lagi untuk menyambut tim penilai.

"Kami fokus di sampah plastik mbak. kalo sampah daun tidak terlalu dibersihkan juga ngga pengaruh di penilaian. Banyak juga puntung rokok kami dapat tadi di depan pintu samping," ujarnya kepada tim publikasi SIMP4TIK.

Kepala Bidang Pengelolaan Persampahan DLH Kabupaten Nunukan, Muhammad Irfan Akmad menyampaikan hasil penilaian tim penilai untuk area PLBL cukup bagus.

"Alhamdulillah sesuai harapan. Semoga titik yang lain juga lolos," ucap Irfan sapaan akrabnya.

Teks/Foto : Asa Zumara, SS (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Asa Zumara, SS