SIMP4TIK NEWS –Reformasi Birokrasi merupakan salah satu program prioritas nasional untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan efektif.  Sebagai salah satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Nunukan, Dinkes P2KB melalui Plt Kepala Dinas membentuk Tim Reformasi Birokrasi untuk mendukung program tersebut. Tim yang terbentuk berdasarkan SK Kepala Dinkes P2KB ini terdiri dari Pengarah, Ketua Tim dan delapan Pokja.

Pokja-pokja tersebut antara lain Pokja  Manajemen Perubahan, Deregulasi Kebijakan, Penataan dan Penguatan Organisasi, Penataan Tata Laksana, Penataan Sistem Manajemen dan SDM Aparatur, Penguatan Akuntabilitas, Penguatan Pengawasan dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik.

Seluruh anggota yang terhimpun di dalam Tim mengadakan rapat penyusunan rencana kerja setiap pokja. Rapat ini dilaksanakan Senin, 6 Februari-Selasa, 7 Februari  di ruang rapat lantai 2 Dinkes P2KB.

Selain dibahas rencana pokja di tetapkan juga jadwal waktu implementasi dari rencana kerja yang dibuat.

“Sampai saat ini kami masih dalam tahap penyusunan rencana kerja. Selanjutnya rencana kerja tersebut akan di sah kan dengan SK Kepala Dinas Kesehatan P2KB," ujar drg. Prio Ajiandarusasi, Ketua Tim Reformasi Birokrasi Dinkes P2KB.

Prio menambahkan rencana yang menjadi fokus antara lain adalah peningkatan kualitas pelayanan dinkes P2KB yang meliputi standar pelayanan, kepuasan layanan oleh masyarakat terhadap pelayanan Dinkes P2KB serta pengaduan masyarakat. Selanjutnya akan di evaluasi kembali sistem pengadaan rencana kebutuhan pegawai dan pengembangan SDM di Dinkes P2KB, meninjau kembali sistematika penilaian kinerja individu dan pemetaan proses bisnis agar proses belanja paket penyedia dapat berjalan lebih efektif.

 

Teks/Foto : Feri Styaningsih, S.KM (Tim Publikasi DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK & KELUARGA BERENCANA )

Editor : Asa Zumara, SS