Simp4tik News - Selama perayaan Natal dan Tahun baru 2022 ini akan banyak orang yang melakukan perjalanan baik lewat udara, darat atau juga lewat jalur laut. Memang setiap akhir tahun jumlah orang yang melakukan perjalanan baik untuk liburan atau mudik Natal menjadi membludak untuk itu Pemerintah telah membuka Posko Nataru 2022di seluruh Indonesia.

Posko ini di buka dengan tujuan untuk melakukan pemantauan dan pengendalian transportasi secara langsung. Dan juga untuk meningkatkan lagi koordinasi kolaborasi antara pemangku kepentingan terkait.

“Dari laporan relawan yang bertugas di PLBL, Minggu (25/12) kemarin, banyak terlihat penumpang speed yang lalu lalang di PLBL. Dan terdapat sekitar 10 orang yang menggunakan jasa PMI seperti tensi darah,” jelas Kaharudin, Ketua PMI Kabupaten Nunukan.

Dibukanya posko Nataru 2022 dengan maksut agar seluruh penyelenggara dan juga masyarakat bisa melakukan perjalanan dengan aman dan sampai ke tujuan dengan selamat dan sehat. Dalam keterangan nya juga Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan jika pada tahun ini perayaan Natal dan Tahun baru akan berbeda dari beberapa tahun lalu. Di mana saat ini tidak ada pembatasan baik dari sisi mobilitas sampai kerumunan Masyarakat, tidak seperti tahun kemarin di mana pergerakan Masyarakat di batasi karena sedang dalam masa pandemi Covid-19.

Teks/Foto : Asa Zumara, SS (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )