Sebatik Tengah, SIMP4TIK - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Nunukan menggelar kegiatan "Dialog Pendidikan Politik dalam Rangka PILKADA Serentak Tahun2024" di Aula Pertemuan Aztrada 88, Kecamatan Sebatik Timur, Kamis, (3/10/2024).

Acara ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat dan pelajar se-Kecamatan Sebatik, Sebatik Timur, Sebatik Utara, dan Sebatik Tengah mengenai Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Nunukan yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.

Kegiatan ini difokuskan pada pemilih pemula sebagai bagian dari pendidikan demokrasi, dengan harapan dapat menghindarkan mereka dari informasi yang tidak benar dan mendorong partisipasi aktif dalam pemungutan suara. Para pemilih pemula diajak untuk menyampaikan pilihan dan aspirasi mereka di tempat pemungutan suara (TPS).

Sosialisasi ini dimulai dengan pemaparan materi oleh sejumlah narasumber, kemudian dilanjutkan dengan dialog dan sesi tanya jawab. Camat Sebatik Tengah, Aris Nur, SSTP, bertindak sebagai moderator dalam acara ini, sementara narasumber yang hadir antara lain Hasan Basri, Kepala Kesbangpol Kabupaten Nunukan, Abd Rahman, Komisioner KPU Nunukan Divisi Teknis Penyelenggaraan, Hariadi, Komisioner Bawaslu Nunukan, serta perwakilan dari Kapolsek Sebatik Timur.

Dialog ini dihadiri oleh Camat dari berbagai wilayah Sebatik, pelajar, organisasi kepemudaan, Kepala Desa, Ketua dan Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan tokoh masyarakat.

Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran politik di kalangan masyarakat dan pemilih pemula, serta mendorong partisipasi aktif dalam pemilu mendatang.(*)

Teks/Foto : Muhammad Nursyahwal, A.Md.T (Tim Publikasi KECAMATAN SEBATIK TENGAH )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom