SIMP4TIK News - Darma Wanita Persatuan (DWP) Setda Kabupaten Nunukan mengisi  rapat rutinnya dengan materi tentang videografi, branding, dan pengenalan aplikasi di ruang pertemuan Lantai 1 Kantor Bupati Nunukan, Selasa (19/7).

Ketua DWP Kabupaten Nunukan Ny. Katrina Sopha Juana Serfianus mengatakan agenda pertemuan yang rutin dilaksanakan selain untuk memperkuat tali silaturahmi antar para istri Pegawai Negeri Sipil Daerah, juga diberikan materi tentang Videografi, branding dan pengenalan aplikasi yang diharapkan dapat menunjang pelaksanaan tugas dan fungsi Dharma Wanita.

"Sekarang ini kita sudah masuk di era 4.0 atau era teknologi informasi maka kita harus mampu beradaptasi dengan era ini agar dapat memberikan kemanfaatan dan menunjang pelaksanaan tugas dan fungsi organisasi," ungkapnya. 

Guna mendukung harapan itu, DWP Setda Kabupaten Nunukan menghadirkan Ilham Waskito SStr Anima staf Diskominfo Nunukan yang memiliki keahlian dibidang vedeografi dan animasi. 

"Adanya pemberian materi ini dilaksanakan agar kiranya kita semua tidak hanya datang untuk arisan dan selesai tapi diharapkan setelah kegiatan terlaksana ibu-ibu juga pulang membawa ilmu yang bermanfaat," jelas Ketua DWP Katrina.

Lebih lanjut, Katrina, demikian sapaan akrabnya, menambahkan bahwa ilmu yang dipelajari menjadi bekal untuk para ibu ibu, apalagi di era sekarang yang semua serba media sosial.

" Tentunya untuk sekarang kita harus tahu tentang teknologi, agar tidak ketinggalan dengan perkembangan zaman, media sosial merupakan meja yang banyak manfaat nya, seperti ibu ibu dapat berjualan dari rumah saja hanya butuh promosi melalui media sosial, sehingga menghasilkan nilai tambah penghasilan tentunya untuk keluarga", sambungnya.

Lebih jauh, ketua DWP Kabupaten Nunukan mengatakan untuk kedepannya pertemuan arisan tingkat Kabupaten juga akan di lanjutkan dengan materi materi yang dapat dimanfaatkan para ibu-ibu dalam penguatan Branding hingga dapat di upload ke media sosial. (*)

Teks/Foto : Tim Publikasi Prokopim Setda

Teks/Foto : MULIYANTI (Tim Publikasi SEKRETARIAT DAERAH )

Editor : fahmiimaniar