BOGOR, SIMPATIK - Peran digitalisasi dalam mendorong percepatan pembangunan dan pelayanan publik jadi perhatian Wakil Ketua I DPRD Nunukan, Ir. Arpiah ST, M.I.Kom saat melakukan kunjungan kerja ke Sekretariat DPRD Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat, Kamis (22/1/26).

Kunjungan tersebut menjadi ruang dialog yang hidup dan interaktif, di mana Wakil Ketua I DPRD Nunukan, Ir. Arpiah ST, M.I.Kom, tidak hanya meninjau sistem yang sudah berjalan, namun juga menanyakan mendalam mekanisme kerja, alur pengarsipan digital, dan cara layanan informasi publik disampaikan secara cepat dan akurat.

Dalam agenda tersebut, Arpiah melihat langsung pola kerja kesekretariatan dewan yang telah memanfaatkan sistem digital. Pengelolaan administrasi, dokumentasi rapat, hingga layanan informasi publik menjadi bagian dari pembahasan yang menarik perhatian rombongan DPRD Nunukan.

Arpiah menyampaikan, digitalisasi kini tidak dapat dipisahkan dari proses pembangunan daerah, Perkembangan teknologi, menurutnya, membawa perubahan besar dalam cara pemerintah melayani masyarakat dan mengelola pekerjaan sehari-hari.

“Digitalisasi memberi dampak besar terhadap pembangunan dan pelayanan publik. Banyak proses yang sebelumnya memakan waktu lama, sekarang bisa dilakukan lebih cepat dan lebih sederhana,” kata Arpiah saat berdiskusi dengan anggota DPRD dan jajaran Sekretariat DPRD Kota Bogor.

Kabupaten Nunukan sebagai wilayah perbatasan, lanjut Arpiah, perlu membuka ruang lebih luas terhadap pemanfaatan teknologi informasi, akses digital dinilai mampu mendekatkan pelayanan pemerintahan kepada masyarakat, termasuk di wilayah yang selama ini sulit dijangkau.

“Wilayah perbatasan tidak boleh tertinggal dari perkembangan teknologi. Dengan sistem digital, pelayanan bisa menjangkau masyarakat lebih luas tanpa harus selalu datang ke kantor pemerintahan,” ujar Arpiah.

Arpiah juga menilai digitalisasi memberi kontribusi besar dalam percepatan pembangunan daerah. Data yang tersaji lebih cepat membantu proses perencanaan dan pengambilan kebijakan agar sesuai dengan kebutuhan lapangan.***

Teks/Foto : Taufik, S.KSi, M.IKom (Tim Publikasi SEKRETARIAT DPRD )

Editor : Taufik, S.KSi, M.IKom