Nunukan,SIMP4TIK - Bupati Nunukan Asmin Laura Hafid mengikuti Rapat Koordinasi (Rakoor) Pengendalian Inflasi Daerah secara zoom meeting yang dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri yang diwakili oleh Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)  Tomsi Tohir, bertempat Lantai 3 Kantor Bupati Nunukan, Rabu (13/3/2024).

Dari rakoor tersebut terdapat beberapa daerah yang mengalami kenaikan harga komoditas pangan seperti beras, cabai merah, telur dan minyak goreng.

Tomsi Tohir menyampaikan bahwa perlu penanganan serius dari pihak terkait terhadap kenaikan komoditas pangan yang mengalami kenaikan.

"Dari rakoor ini ada beberapa hal yang perlu ditindaklanjuti bersama yakni, kepala daerah supaya melakukan rapat lanjutan dengan bulog di daerah masing-masing untuk membahas tentang satu verifikasi data, penyaluran beras SPHP dan Jagung, diharapkan dalam penyaluran beras dan jagung tersebut harus memperhatikan kenyamanan masyarakat, realisasi anggaran decon daerah serta kepada seluruh kepala daerah supaya dapat mengecek kembali petugasnya, agar kami dapat menerima  data hasil rakor tindak lanjutnya kegiatan ini di M pada laporan mingguan," tegas Tomsi Tohir.

Sementara itu Bupati Laura mengatakan dalam pengendalian inflasi daerah khususnya di bulan ramadhan, pemerintah daerah Kabupaten Nunukan terus memantau perkembangan harga pasar dan ketersediaan barang. Selain itu pemerintah juga memiliki program pasar murah.

"Dalam rangka pengendalian inflasi daerah, pemerintah khususnya OPD terkait terus memantau perkembangan harga pasar, mudah - mudahan tetap stabil dan terjangkau. Selain itu pemerintah juga melaksanakan program pasar murah untuk membantu masyarakat mendapatkan harga yang relatif wajar," pungkasnya.

 

 

Teks/Foto : Masdiana (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom