SIMP4TIK News - Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid SE MM PhD hadiri sekaligus membuka Deklarasi Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Anti Mafianisme dan Premanisme (LSM GAMP) bertempat di Ruang Balai Desa Sekaduyantaka Kecamatan Semanggaris, Selasa (30/5).

Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid mengucapkan selamat dan mengapresiasi kegiatan deklarasi ini. Ia berharap kegiatan seperti ini bukan hanya ada di Desa Sekaduyantaka tetapi bisa di kembangkan disemua lingkungan wilayah Kabupaten Nunukan. Laura berharap LSM GAMP bisa bekerja maksimal sesuai dengan Visi dan Misi yang telah disampaikan. 

"Saya berharap LSM GAMP ini bisa bekerja maksimal sesuai dengan Visi dan Misi yang telah disampaikan dan juga harus komitmen untuk membangun dan membawa perubahan yang baik dan kemajuan khususnya di Desa Sekaduyantaka," ucapnya. 

Laura juga berpesan jangan sampai LSM ini dimanfaatkan untuk hal  tidak baik. Misalnya menyuarakan hal-hal yang mengganggu konduktivitas sektor lainnya. 

Ketua LSM GAMP Herman menjelaskan, GAMP merupakan Lembaga yang berfungsi sebagai sarana yang menjembatani latar belakang sosial, guna menghimpun dan menumbuh kembangkan potensi serta menggalang persatuan dan kesatuan, sehingga tercipta suatu kerjasama yang harmonis untuk dapat meningkatkan dan mewujudkan kesejahteraan rakyat.
 
"Tujuan LSM GAMP ini adalah untuk mempertahankan Pancasila sebagai Dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia, menjaga dan mempertahankan keutuhan negara kesatuan Republik Indonesia dan mengembangkan kehidupan berdemokrasi terutama di bidang agama, hukum, ekonomi, pendidikan, sosial dan budaya dengan selalu mengutamakan kepentingan rakyat dalam meningkatkan dan mewujudkan kesejahteraan rakyat," ujar Herman 

Lebih lanjut Herman menyampaikan Visi dan Misi LSM GAMP, adalah untuk menegakkan keadilan mengamalkan dan melaksanakan amanah Pancasila dan UUD 1945 sebagai pandangan hidup Bangsa Indonesia secara utuh dan bertanggung jawab.
Sedangkan Misinya adalah untuk mewujudkan cita-cita nasional sebagaimana tercantum dalam pembukaan UUD 1945, yaitu melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.

Ia berharap LSM GAMP tetap konsisten dalam menjalankan roda - roda organisasi dan dapat bersinergi baik di lembaga masyarakat, pemerintah desa dan juga di pemerintah daerah.

Teks/Foto : Masdiana (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Asa Zumara, SS