SIMP4TIK News - Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P2KB), Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dan Satgas Pamtas Kabupaten Nunukan menggelar Sunat Massal di Paras Perbatasan yang berlangsung selama 3 hari mulai dari 16 sampai dengan 18 oktober tahun 2023.
Saat ditemui, Ketua TP PKK mengatakan bahwa kegiatan sunat massal ini dilakukan untuk membantu masyarakat Nunukan yang ingin anaknya disunat. Prosedurnya pun mudah, kedua orang tua mendaftarkan anaknya. Jika dari pihak Kecamatan menginformasikan kepada masyarakat bahwa ada sunat massal di Paras Perbatasan.
“Camat menginformasikan kepada masyarakat bahwa ada sunat massal di Paras Perbatasan, kemudian kedua orang tua mendaftarkan nama anaknya. Selain di Paras Perbatasan, sunat massal ini akan dilakukan di Gor, tetapi dikoordinir oleh Polres Nunukan,” ujar Sri Kustarwati, Selasa (17/10).
Sunat atau khitan adalah tindakan medis yang dilakukan untuk membuang kulit pada ujung penis. Manfaat sunat bagi kesehatan bagi pria diantaranya menjaga kebersihan penis, mengurangi resiko penularan penyakit menular seksual.
Disampaikan oleh Hamidah bahwa ada 2 metode yang digunakan oleh tim medis, yaitu sunat manual menggunakan gunting dan sunat laser. Sunat laser sendiri adalah metode sunat modern yang dinilai lebih aman dan nyaman karena bersifat non-invasif dan minim perdarahan. Banyak masyarakat yang meyakini bahwa jenis sunat ini tidak menimbulkan nyeri dan penyembuhannya lebih cepat daripada metode sunat lainnya.
Teks/Foto : Hermi Mastura, S,I.Kom (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )
Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom