Nunukan, SIMPATIK - Artis ibu kota grup band geisha meramaikan rangkaian acara hari ulang tahun (HUT) ke -25 Kabupaten Nunukan di Paras Perbatasan, Jumat malam (9/8/2024).

Antusias masyarakat yang menonton malam hiburan rakyat itu sangat ramai terlihat dari banyaknya masyarakat yang memadati arena terbuka paras perbatasan. Diawali dari penampilan tarian khas suku tidung dilanjutkan dengan laporan pelaksanaan dari kepala Disbudporapar selaku panitia pelaksana HUT Kabupaten Nunukan 2024.

Aksi panggung geisha dengan suara vokalis Regina Poetiray membawakan hits - hits handalannya menghipnotis Bupati Nunukan dan tamu undangan bersama ribuan masyarakat yang hadir. Sesekali vokalis Regina menyapa para penonton dari atas panggung.

"Selamat malam nunukan, tepuk tangan untuk kita semua,,, semoga geisha bisa kembali lagi kesini," sapa Eegina dari atas panggung.

Di kesempatan itu Regina mengajak bupati Laura duet bersama menghibur masyarakat nunukan yang hadir dimalam yang penuh dengan keceriaan itu. 

Lagu "kamu yang pertama" menjadi penutup dari penampilan geisha di rangkaian hut Kabupaten Nunukan tahun ini. Sebelum meninggalkan panggung geisha mengajak bupati dan tamu undangan bersama penonton untuk foto bersama.

Teks/Foto : Masdiana (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom