Sebatik Utara, SIMP4TIK — Pemerintah Kecamatan Sebatik Utara bersama pengurus Masjid As-Siddiq dan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) menggelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid As-Siddiq, Desa Sungai Pancang, Kecamatan Sebatik Utara, Sabtu (17/1/2026).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Plt. Camat Sebatik Utara Zainal Abidinsyah, S.E., Ustaz Muhammad Rasyah, S.H. selaku penceramah, Sekretaris Camat Sebatik Tengah, Kepala KUA Kecamatan Sebatik Utara, Kepala Desa Sungai Pancang, serta unsur Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Satgas Pamtas YonKav 13/SL Lembuswana Pos Tanjung Aru, Imam Masjid As-Siddiq, pengurus masjid, PHBI, panitia penyelenggara, jamaah, dan Majelis Taklim Masjid As-Siddiq.
Dalam sambutannya, Plt. Camat Sebatik Utara Zainal Abidinsyah menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj merupakan momentum penting untuk memperkuat keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, terutama melalui pelaksanaan shalat lima waktu sebagai tiang agama.
“Isra Mi’raj mengajarkan kepada kita tentang pentingnya shalat sebagai fondasi pembentukan karakter disiplin, jujur, dan bertanggung jawab yang harus tercermin dalam kehidupan bermasyarakat,” ujar Zainal Abidinsyah.
Selain itu, Zainal Abidinsyah juga memperkenalkan diri sebagai Plt. Camat Sebatik Utara sejak 1 Januari 2026. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mempererat ukhuwah Islamiyah, menjaga persatuan, serta bersama-sama menciptakan suasana aman, damai, dan kondusif di wilayah Kecamatan Sebatik Utara.
Sementara itu, dalam tausiyahnya, Ustaz Muhammad Rasyah, S.H. menyampaikan hikmah Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW serta mengajak jamaah untuk senantiasa meningkatkan kualitas ibadah dan keistiqamahan dalam menjalankan shalat lima waktu.
Kegiatan peringatan Isra Mi’raj berlangsung dengan khidmat dan penuh kekhusyukan. Di akhir acara, Plt. Camat Sebatik Utara menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PHBI, panitia penyelenggara, Imam dan pengurus Masjid As-Siddiq, serta seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan tersebut.
Melalui momentum Isra Mi’raj ini, diharapkan nilai-nilai keagamaan dan kebersamaan antara pemerintah, tokoh agama, dan masyarakat dapat semakin diperkuat di Kecamatan Sebatik Utara.(*)
Teks/Foto : Jefriansyah (Tim Publikasi KECAMATAN SEBATIK UTARA )
Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom