Nunukan, SIMP4TIK - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Nunukan menerima kunjungan dari PAUD Abi Al-Ummi di Lantai 1 DPK Nunukan, Selasa pagi (5/3/2024).
Kunjungan tersebut dihadiri oleh 16 murid yang didampingi oleh 5 orang guru pendamping dari sekolah PAUD dan orang tua murid. Kunjungan ini bertujuan untuk agar murid-murid mengenal huruf, angka maupun gambar.
Selama kunjungan, murid-murid ini melihat koleksi buku yang ada di perpustakaan dan diajarkan untuk mengenal huruf, angka maupun gambar oleh guru pembimbing.
"Harapan kami datang ke perpustakaan agar anak-anak lebih banyak mengenal bahwa bukan hanya ada satu buku yang bisa didapatkan disini, tetapi ada berbagai macam buku," ujar Orde Baru.
Orde Baru juga manyampaikan agar buku bergambar untuk anak-anak lebih diperbanyak di perpustakaan. Orde Baru juga mengatakan bahwa mereka merasa puas dengan pelayanan perpustakaan.
"Alhamdulillah kami sangat puas dengan adanya pelayanan dari awal. Kami sangat berterima kasih karena sudah diberikan ruang untuk datang berkunjung, disambut dan dilayani dengan baik," ujarnya.
Teks/Foto : Dea Sunia Monica Regiola (Tim Publikasi DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN )
Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom