SIMP4TIK News - Dinas Perikanan dan Kelautan Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara didukung Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Nunukan menggelar rapat untuk mendengarkan Paparan Laporan Akhir Pekerjaan Kajian Studi Kelayakan Rencana Pembangunan Pelabuhan Perikanan Nusantara Mansapa Nunukan Provinsi Kalimantan Utara di rruang rapat Lantai 1 Kantor Bupati Nunukan, Selasa (1/11).

Sekretaris Daerah Kabupaten Nunukan, Serfianus, S.IP., M.Si mengatakan pelabuhan perikanan memiliki peran sangat penting dalam mendukung kegiatan perikanan.  "Pemerintah Kabupaten Nunukan Sangat mensuport rencana pembangunan Pelabuhan Perikanan Nasional (PPN) ini merupakan impian sudah lama," ucapnya

Sementara itu dari hasil paparan tim konsultan CV. Sains Art Consulindo menyatakan rencana pembangunan pelabuhan perikanan Nusantara Mansapa Nunukan Provinsi Kalimantan Utara Layak untuk di kerjakan.

Dikesempatan yang sama Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Utara H. Andi Muhammad Akbar menyatakan kegiatan ini ini baik sekali terkhusus untuk Kalimantan Utara. Pelabuhan perikanan Nusantara nanti bisa menjadi salah satu dari penopang pelabuhan baik dari ekonomi, sosial lebih khususnya perikanan.

"Harapan kita ini bisa berjalan dengan baik, kami berharap dari provinsi dan juga pemerintah pusat mensuport anggaran mengingat anggaran pemerintah Kabupaten sangat terbatas," harapnya. (*)

Teks/Foto : Masdiana (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Kaharuddin, SS