SIMPATIK News - Gedung Balai Pertemuan Umum Kecamatan Lumbis Desa Mansalong menjadi saksi penting dalam kegiatan Pemantauan Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan (TLHP) Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) pada Rabu, (8/2).
Kegiatan ini dihadiri oleh Inspektur Daerah Kabupaten Nunukan, Irban I dan Irban III sebagai narasumber utama.
Inspektur Daerah, Jumianto S.IP MM, menekankan pentingnya monitoring dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas APBDes. Ia juga mengapresiasi keterlibatan seluruh pihak dalam kegiatan ini dan berharap dapat tercapai hasil yang memuaskan.
Kegiatan TLHP APBDes dilaksanakan sebagai bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memastikan bahwa APBDes digunakan sesuai dengan tujuannya. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat kerjasama dan sinergi antar pihak dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas APBDes.
"Saya berharap agar rekomendasi tindak lanjut hasil pemeriksaan ini dapat ditindaklanjuti oleh seluruh perangkat desa baik yang sifatnya administrasi ataupun keuangan," ujar Jumianto.
Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat tercapai hasil yang memuaskan dan mampu membantu pemerintah daerah dalam menjalankan pengelolaan APBDes yang baik dan transparan.
Teks/Foto : Eries Ramadhani (Tim Publikasi INSPEKTORAT DAERAH )
Editor : Asa Zumara, SS