SIMP4TIK News - Wakil Bupati Nunukan H. Hanafiah, SE MSi bertindak selaku Inspektur upacara pada peringatan hari lahir Pancasila 2023 berlangsung di Lapangan Kantor Bupati Nunukan, Kamis (1/6).
Adapun sambutan nasional yang di bacakan oleh Wakil Bupati Nunukan mengatakan memperingati sebuah momen bersejarah bagi bangsa kita, yaitu hari dimana Pancasila, yang di gagas pertama kali oleh presiden pertama republik Indonesia Sukarno untuk pertama kalinya lahir tepatnya pada tanggal 1 Juni kita mengenang dan merayakan kelahiran Pancasila sebagai pondasi kuat yang mengarahkan kita menuju kehidupan yang berbangsa dan bernegara yang adil, makmur dan beradab. Pancasila yang terdiri dari lima sila yang saling melengkapi, membawa pesan - pesan luhur yang menjadi pedoman hidup bangsa hingga saat ini.
Pancasila bukanlah sekedar kata - kata dalam selembar kertas atau terpampang di ruangan kelas dan ruangan kerja semata. Pancasila adalah semangat dan jiwa bangsa Indonesia yang harus tercermin dalam tindakan dan sikap kita sehari - hari. Kita harus mengamalkan nilai - nilai luhur Pancasila dalam segala aspek kehidupan kita, mulai dari keluarga, sekolah, hingga masyarakat luas.
Mari kita tingkatkan toleransi saling menghormati dan bekerja sama untuk membangun negara yang maju dan sejahtera. Mari kita tingkatkan rasa kebanggaan kita sebagai anak bangsa, merawat dan mempertahankan persatuan dan kesatuan bangsa kita.
Selain itu, peringatan hari lahir Pancasila tahun 2023 yang mengangkat tema "Gotong Royong Membangun Peradaban Dan Pertumbuhan Global" telah mengingatkan kita semua sebagai bangsa Indonesia untuk lebih berperan aktif dalam era globalisasi, turut memberikan sumbangsih yang nyata dalam pembangunan peradaban dunia dengan membawa nilai - nilai Pancasila sebagai nafasnya.
Melangkah maju dengan semangat Pancasila sebagai pedoman hidup untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa ini, selamat hari lahir Pancasila, semoga semangat Pancasila senantiasa menginspirasi hidup kita. Terima kasih dan salam Indonesia Merdeka, salam Pancasila.(*)
Teks/Foto : Soni Irnada (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )
Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom