SIMP4TIK News - Pelaksanaan Upacara Bendera, Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke - 95 tahun 2023 di Halaman Kantor Bupati Nunukan berlangsung khidmat. Hari Sumpah Pemuda adalah hari bersejarah bagi bangsa Indonesia dan diperingati pada 28 Oktober setiap tahunnya, Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan melaksanakan upacara pada 30 Oktober 2023, Senin (30/10).

Pelaksana upacara Sumpah Pemuda hari ini, Wakil Bupati Nunukan H. Hanafiah, SE MSi bertindak sebagai Inspektur Upacara, pengatur upacara Kapten Arh Deddy Biantoro Satgas Pamtas RI - Malaysia Arhanud 8 Marawaca Bhuana Cakti (MBC) dan Komandan Upacara Dewi Trisdayanti dari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).

Dalam amanat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora RI) yang dibacakan oleh Wakil Bupati Nunukan H. Hanafiah. SE MSi disebutkan bahwa momentum hari sumpah pemuda mengingatkan bangsa Indonesia terhadap sejarah gotong - royong seluruh elemen pemuda yang berhasil menebar semangat patriotisme sekaligus menyatukan visi kebangsaan dalam sumpah pemuda yang melahirkan sebuah komitmen yaitu bertumpah darah satu tanah air Indonesia, berbangsa satu bangsa Indonesia dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.

“Para pemuda harus memiliki semangat juang serta meningkatkan SDM nya tetap aktif menuntut ilmu dan pantang menyerah untuk kemajuan bangsa Indonesia,” ungkap Hanafiah saat ditemui awak media.

Sementara itu, salah satu anggota KNPI Aswar menyampaikan harapannya di hari sumpah pemuda ini agar pemuda di Kabupaten Nunukan lebih kreatif melakukan hal baik dan terpenting juga selalu berkolaborasi dengan pemerintah daerah.

Sebagai pemuda, Aswar juga membeberkan kegiatannya saat ini lebih cenderung ke acara sosialisasi, olahraga dan menyampaikan betapa pentingnya pendidikan politik dengan membentuk sebuah forum pemuda politik. Sudah beberapa lokasi juga dijadikan titik lokasi sosialisasi seperti di Sebatik, Nunukan dan di Sekolah-sekolah.

Para pemuda yang menggunakan baju adat dari berbagai suku mengucapkan ikrar sumpah pemuda dengan suara lantang dan semangat yang terpancar di wajah mereka dan bergandeng tangan satu sama lain.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini mengusung tema “Bersama Majukan Indonesia”. Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) telah merilis tema dan logo dan mengandung tiga makna yaitu Membangun Semangat Kolaborasi dari semua elemen Bangsa dalam Memajukan Indonesia, Memantapkan kerja bersama dalam satu orkestrasi gerak langkah melalui rangkaian peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023 sehingga tercipta Pemuda Maju dan Meraih Peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) melalui kerjasama lintas kementerian dan lembaga serta pemerintah daerah.

Berdasarkan keterangan dalam naskah sambutan Menpora, tema tersebut bermaksud bahwa pemerintah membuka partisipasi pemuda dalam mewujudkan masa depan Indonesia bersama-sama.

Teks/Foto : Hermi Mastura, S,I.Kom (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom