SIMPATIK News - Dinas Pemadam Kebakaran (PMK) menurunkan 40 orang personil dan Lima Unit mobil pemadam kebakaran, untuk memadamkan api, yang menghanguskan sebuah bangunan bengkel milik warga di Jl. Patimura RT 08 Kelurahan Nunukan Timur, Kamis (26/10).
Kurang lebih satu jam, personil PMK bersama tim BPBD Kabupaten Nunukan berhasil memadamkan si jago merah.
Kasi Bantuan Penyelamatan dan Evakuasi, Aristra Pratama Sanmigo, S.Sos mengatakan pihaknya menerima adanya laporan kebakaran yang terjadi di bangunan bengkel mobil dengan luas 8 x 36 M³ milik Hassan (42).
"Kami terima laporan warga sekitar pukul 09.55 wite dan langsung menurunkan 40 personil dan 5 armada," ucapnya.
Lanjut Aristra, api tersebut berasal dari salah satu kamar pekerja atau karyawan di bengkel, dugaan sementara ada korsleting listrik.
"Dugaan awal akibat korsleting listrik atau arus pendek listrik, api yang cepat menyebar karena banyak material yang mudah terbakar seperti kayu lapis (plywood) dan bahan material bangunan dari kayu, serta angin yang bertiup kencang dari belakang sehingga bangunan dan isinya cepat terbakar," tutur Aristra.
Aristra menyebut tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran ini, dugaan kerugian mencapai ratusan juta rupiah.
"Yang terbakar 1 bangunan dan 1 bangunan lainnya juga terdampak, kerugian diperkirakan Rp. 600 juta," ujarnya.
Teks/Foto : BD Novelinna (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )
Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom