Kompos adalah bahan-bahan organik yang sudah mengalami proses pelapukan karena terjadi interaksi antara mikroorganisme atau bakteri pembusuk yang bekerja di dalam bahan organik tersebut.
Manfaat Kompos memberikan kesuburan bagi tanah karena menyediakan unsur-unsur hara dan mineral yang diperlukan tanaman. Penggunaan kompos dalam bidang pertanian maupun perkebunan tentu akan menghasilkan produktivitas yang lebih tinggi serta hasil tanaman yang lebih sehat.
Bahan-bahan yang Dapat Dijadikan Pupuk Kompos
- Potongan buah.
- Potongan sayuran.
- Ampas kopi.
- Kulit telur.
- Potongan rumput dan tanaman.
- Daun kering.
- Kayu dan kulit kayu yang dicincang halus.
Sehubungan dengan hal tersebut Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST 3R) Sei Fatimah Kelurahan Nunukan Barat melakukan pembuatan pupuk kompos dari sampah-sampah yang ditampung.
"Untuk masyarakat yang membutuhkan pupuk kompos cukup datang kesini nanti kami siapkan," ujar Siti salah satu petugas di TPST 3R saat ditemui tim publikasi, Rabu (23/11).
Teks/Foto : RACHMANSYAH, S.Kom (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )
Editor : Asa Zumara, SS