Mansalong, SIMP4TIK - Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana melalui Bidang Promosi Kesehatan dan Sistem Informasi Kesehatan (SIK) Melanjutkan kegiatan sosialisasi SIKDA Generik di Puskesmas Mansalong, Selasa (10/9/2024).
SIKDA Generik adalah upaya yang dilakukan Kementerian Kesehatan RI dalam menerapkan standarisasi dalam Sistem Informasi Kesehatan (SIK) sehingga tersedianya kumpulan data informasi mengenai kesehatan yang tepat, akurat, serta cepat dalam pengambilan keputusan kebijakan di bidang kesehatan dalam lingkup kabupaten/kota.
Saat ini tersedia aplikasi untuk penyelenggaraan RME (Rekam Medik Elektronik) yaitu SIKDA Generik yang merupakan milik Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan RI yang bisa digunakan secara gratis untuk seluruh puskesmas di wilayah Kabupaten Nunukan.
Sosialisasi ini juga di hadiri tiga orang perwakilan dari Puskesmas Binter.
Sosialisasi ini di bagi menjadi dua kelompok yaitu untuk Puskesmas mansalong dan Puskesmas Binter, kemudian melakukan praktek langsung dari loket pendaftaran pasien, di lanjutkan dengan pelayanan pasien umum dari poli umum, anak, dan gigi, kemudian di lanjutkan dengan kasir untuk pembayaran tindakan yang diberikan dan pembayaran pendaftaran pasien umum.
Setiap puskesmas diberikan masing - masing 4 user untuk akses di SIKDA Generik yaitu user admin, user loket, user pelayanan, user obat, dan user kasir. Masing - masing user di pegang oleh penanggung jawab setiap puskesmas.
Untuk sementara mengupload Sikda Generik ini hanya untuk pasien umum, untuk pasien BPJS masih proses maintenance sistem untuk entri data pasien BPJS.
Di kegiatan sosialisasi ini juga di berikan masing-masing 2 unit laptop untuk Puskesmas mansalong dan Puskesmas binter.
Harapannya dengan adanya sosialisasi Sikda Generik ini dapat meningkatkan ketersediaan dan kualitas data dan informasi manajemen kesehatan, membantu sistem pelayanan kesehatan di Puskesmas menjadi lebih efektif dan efisien.(*)
Teks/Foto : Putri Sartika Dewi Permata Sari (Tim Publikasi DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK & KELUARGA BERENCANA )
Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom