Sebatik, SIMP4TIK - Puskesmas Sungai Nyamuk gelar sosialisasi, skrinning Kesehatan sekolah dan makan buah bersama lima sekolah yaitu, MTS Nurul Iman, SMK Nurul Iman, Mts YIIPS, MA YIIPS, dan MTS As’Adiyah selama tiga hari, terhitung mulai tanggal 4 - 6 Maret 2024 di Sebatik.

Skrinning Kesehatan dilakukan setahun sekali pada awal tahun Pelajaran terhadap murid kelas satu di SD,SMP/MTS, SMA/SMK/MA negeri dan swasta yang di lakukan oleh suatu tim penjaringan kesehatan di bawah koordinasi puskesmas, kegiatan ini di hadiri 10 orang staff puskesmas Sungai Nyamuk.

Dalam Skrinning Kesehatan anak sekolah juga dilakukan deteksi dini kesehatan intelegensia remaja sebagai suatu upaya pemeriksaaan awal untuk menemukan secara dini adanya gangguan modalitas belajar yang dapat berpotensi mengakibatkan terjadinya kesulitan belajar pada remaja sehingga dapat segera dilakukan tindakan intervensi.

“Dalam kegiatan ini bukan hanya melakukan skrinning kesehatan tetapi makan buah bersama dan juga anak sekolah di berikan pengetahuan mengenai perilaku hidup bersih dan sehat di sekolah yang menjadi bagian integral dari kurikulum, maka sekolah tidak hanya melahirkan generasi cerdas, tetapi juga generasi yang kuat dan sehat,” ujar pemegang program promkes puskesmas Sungai nyamuk.

Teks/Foto : Putri Sartika Dewi Permata Sari (Tim Publikasi DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK & KELUARGA BERENCANA )

Editor : Asa Zumara, SS