Nunukan, SIMP4TIK - Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana melalui bidang Kesehatan Masyarakat melakukan sosialisasi pemeriksaan kesehatan gratis (PKG) hari ulang tahun untuk semua fasilitas kesehatan di Kabupaten Nunukan, di ruang pertemuan dinas kesehatan P2KB lantai 2, Jumat (24/1/2025).

Kegiatan ini di buka Kepala Dinas Kesehatan P2KB Hj. Miskia mengatakan program ini memanfaatkan momentum ulang tahun untuk mendorong masyarakat melakukan pemeriksaan kesehatan yang bertujuan mengurangi risiko penyakit serius, meningkatkan produktivitas, serta dapat merubah pola pikir masyarakat untuk lebih proaktif menjaga kesehatannya.

Kepala bidang kesehatan masyarakat Hj. Nurmadia yang memaparkan diseminasi juknis pemeriksaan kesehatan gratis di hari ulang tahun.

Pemeriksaan Kesehatan Gratis ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia mulai awal Februari Tahun 2025 dan sasaran PKG hari ulang tahun yaitu, bayi baru lahir (usia 2 hari), balita dan anak prasekolah (usia 1-6 tahun), dewasa (usia 18-59 tahun), lanjut usia (mulai usia 60 tahun).

Persiapan tingkat dinas kesehatan Kabupaten Nunukan, sudah berkoordinasi dan melaporkan ke Pj. Sekda dan Asisten Pemerintahan Kesra, dengan dasar surat edaran dari kemendgri No. 400.5.2/290/SJ tentang dukungan pelaksanaan pemeriksaan kesehatan gratis dengan OPD yang terlibat (Bapedda dan Litbang, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Dinas Komunikasi dan Informatika, Camat, Kepala desa/Lurah, dinkes p2kb masih menunggu rapat tingkat pemda dan surat edaran dari Bupati Nunukan.

Kegiatan ini dilakukan secara LURING yang mengundang seluruh pejabat eselon dinkes p2kb, seluruh pj program dinkes p2kb, kepala puskesmas se pulau Nunukan, kepala labkesmas Nunukan, kepala BPFK Nunukan, klinik kimia farma Nunukan, klinik polres Nunukan, klinik yuli medica Nunukan, balai kesehatan LANAL Nunukan, praktik dokter meinstar tololiu, praktik dokter seno aji wijanarko.

Dan secara daring mengundang seluruh kepala puskesmas di luar pulau Nunukan, Seluruh direktur RSP se pulau Nunukan, Praktik dokter aznover novemri, dan praktik dokter mery dian mangimba.(*)

Teks/Foto : Putri Sartika Dewi, S.KM (Tim Publikasi DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK & KELUARGA BERENCANA )

Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom