SIMP4TIK News - Salah satu upaya peningkatan sumber daya manusia yaitu dengan mendorong tumbuhnya minat belajar masyarakat dan salah satu ciri terpenting dari masyarakat terpelajar adalah tingginya minat dan kegemaran membaca, Pemerintah Desa Binusan Kecamatan Nunukan bekerjasama dengan Yayasan Litara Bandung mengadakan Taman Baca Masyarakat (TBM) Pagun Taka bertempat di Balai Adat Tidung Desa Binusan dan resmi dibuka pada Kamis (16/2).
Mewakili Bupati Nunukan, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Nunukan Sudi Hermanto mengatakan Pemerintah Kabupaten Nunukan terus berusaha menumbuhkan minat baca secara terus menerus dan berusaha menyatukan persepsi seluruh stakeholder guna meningkatkan dan membangkitkan minat baca di masyarakat.
"Saya menilai ini adalah inovasi yang baik, dengan adanya TBM saya berharap animo masyarakat dalam dunia literasi semakin tinggi sehingga ada ungkapan "Buku adalah jendela dunia, semakin banyak kita belajar, maka semakin terbukalah pola pikir kita," katanya.
Ia berharap dengan dibukanya TBM Pagun Taka ini dapat menjadi sebagai salah satu wadah pencegah menyebarnya informasi Hoaks ditengah masyarakat yang mudah terpapar, diera digitalisasi saat ini dan generasi mudah dapat semakin antusias dalam dunia literasi.
Sementara itu mewakili pihak Litara, Kepala Sekolah SD 06 Binusan Amirullah, menyampaikan bahwa buku bacaan yang tersedia merupakan bantuan dari kementerian yang berjumlah 1.678 sampler dan kegiatan ini adalah bagian dari tindaklanjut dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam mensukseskan program apa yang diharapkan. Satu kebanggaan bagi kita semua, SD 06 ditunjuk sebagai pilot projectnya.
"Kedepannya kita berharap bagaimana bisa membudayakan membaca dari semua kalangan, baik dari kalangan anak-anak, remaja dan masyarakat pada umumnya," ucapnya.
Senada dengan itu, Kepala Desa Binusan Rudi Hartono mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh pihak Litara, menurutnya ini adalah hal yang sangat positif. Ia berharap dengan adanya TBM Pagun Taka ini dapat meningkatkan minat baca anak - anak maupun masyarakat Desa Binusan.(*)
Teks/Foto : Masdiana (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )
Editor : Hermi Mastura, S,I.Kom