SIMP4TIK News - Wakil Bupati Nunukan H. Hanafiah SE MSi menjadi pembina upacara pada upacara peringatan Hari Otonomi Daerah Ke - 27 Tahun dengan mengusung tema " Otonomi Daerah Maju, Indonesia Unggul". Upacara Otda kali ini dirangkai dengan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023, bertempat di Halaman Kantor Bupati Nunukan, Selasa (2/5).
Wakil Bupati H. Hanafiah menyampaikan ucapan selamat memperingati Hari Otonomi Daerah Ke - 27 Tahun 2023.
"Semoga diusianya yang Ke - 27 Tahun ini semangat otonomi daerah tetap bergelora di hati kita semua menuju kemajuan dan kemandirian daerah, khususnya di Kabupaten Nunukan ini," ucapnya.
Menyampaikan sambutan Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian, Wabup Hanafiah menegaskan, perlunya melakukan refleksi sejenak, untuk kembali memahami esensi filosofis dari ditetapkannya otonomi daerah yang saat ini genab berusia 27 tahun.
"Tujuan dilaksanakannya Otonomi Daerah dengan mendesentralisasikan sebagian kewenangan, sejatinya untuk menjadikan daerah mencapai kemandirian fisikal dengan menggali berbagai potensi sumber daya yang dapat meningkatkan pendapatan asli daerah serta memacu terjadinya percepatan dan pemerataan pembangunan," jelasnya.
Lanjut Hanafiah, otonomi daerah telah memberikan dampak positif, dibuktikan adanya percepatan pembangunan yang ditandai dengan meningkatnya angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM), serta bertambahnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan kemampuan fisikal daerah.
Namun data juga menunjukkan, filosofi dari tujuan otonomi daerah belum sepenuhnya mencapai hasil yang diharapkan. Berdasarkan data Ditjen keuangan daerah Kemendagri selama kurun waktu tersebut, terdapat beberapa daerah yang memiliki PAD dibawah 20 persen dan menggantungkan keuangannya pada pemerintah pusat melalui transfer ke daerah dan dana desa (TKDD).
Dikesempatan ini Wabup Hanafiah mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Nunukan untuk menggunakan produk dalam negeri, supaya produk - produk dalam negeri bisa menjadi tuan rumah di negaranya sendiri.
"Mengikuti arahan Presiden, mari kita menggunakan produk dalam negeri, supaya produk - produk dalam negeri bisa menjadi tuan rumah di negaranya sendiri. Karena itu sangat menguntungkan masyarakat maupun pemerintah. Saya juga berharap kepada semua yang berada di pemerintahan kiranya tetap berkreasi, berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujarnya. (*)
Teks/Foto : Masdiana (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )
Editor : Kaharuddin, SS