SIMP4TIK News - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin, mendorong ekonomi syariah dikembangkan di pulau Sebatik Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara (kaltara).

Ekonomi syariah harus di tumbuh kembangkan, mengingat Sebatik sebagai beranda terdepan yang berbatasan langsung dengan negara Malaysia. 

Hal tersebut diungkapkan Wapres Ma'ruf Amin dalam kunjungan kerjanya di Sebatik, Kabupaten Nunukan, kaltara, Kamis (3/8/2023).

"Pada kesempatan ini Saya mendorong agar ekonomi syariah, terus berkembang di pulau Sebatik ini,  Jangan mau kalah dengan negara tetangga, yang sudah menerapkan ekonomi syariah secara baik,"ucapnya.

Selain itu, Ma'ruf Amin juga mendeklarasikan Nunukan dan Sebatik sebagai pulau sadar zakat.

"Ini menjadi titik awal komitmen masyarakat untuk lebih mengembangkan sektor keuangan sosial Syariah di Kalimantan Utara. Sebatik juga menjadi salah satu lokasi pemberdayaan usaha syariah di wilayah tiga,"imbuhnya. (*)

Teks/Foto : BD Novelinna (Tim Publikasi DINAS KOMUNIKASI INFORMATIKA STATISTIK DAN PERSANDIAN )

Editor : Ilham Waskitho, S.Tr. Anim