Nunukan, SIMP4TIK - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Nunukan melalui Bidang Pencegahan melakukan inspeksi dan pengecekan terkait standar keselamatan kebakaran pada sejumlah tempat usaha di Nunukan, pada Rabu (28/1/2026) siang.
Kegiatan ini bertujuan memastikan kesiapsiagaan serta kepatuhan terhadap standar keselamatan kebakaran, sebagai tindak lanjut diberikan himbauan kepada pengelola untuk segera melakukan perbaikan dan pemeliharaan sarana keselamatan kebakaran.
Sasarannya adalah SPBU, pertamini dan gudang pertokoan, pengecekan seperti alat pemadam api ringan masih ada ditemukan kondisi yang sudah tidak layak lagi, seperti tekanan yang sudah berkurang atau menurun, kondisi ini menandakan alat tidak siap lagi digunakan dan berpotensi fatal saat kondisi darurat.
Faktor penyebab turunnya tekanan bisa saja karena tabung yang sudah lama atau berkarat, disarankan untuk diganti mungkin juga ada kebocoran pada pada selang, valve atau kepala tabung.
Teks/Foto : Paisal (Tim Publikasi DINAS PEMADAM KEBAKARAN )